Efektivitas Komunikasi Interpersonal PT. Premium Clara Anindia Dalam Melayani Penumpang

Authors

  • Diva Syalsabila Program Studi Ilmu Komunikasi, Universitas Malikussaleh
  • Kamaruddin Program Studi Ilmu Komunikasi, Universitas Malikussaleh
  • Ainol Mardhiah Program Studi Ilmu Komunikasi, Universitas Malikussaleh
  • Muchlis Program Studi Ilmu Komunikasi, Universitas Malikussaleh

DOI:

https://doi.org/10.5281/zenodo.8115996

Keywords:

Efektivitas, Komunikasi, Interpersonal, PT.Premium Clara Anindia

Abstract

Komunikasi merupakan hal yang paling penting dalam melayani penumpang agar penumpang tersebut merasa puas dengan pelayanan yang dilakukan oleh PT. Premium Clara Anindia. Kurangnya komunikasi akan membuat PT. Premium Clara Anindia pelayanan kurang efektif. Dengan adanya komunikasi efektif membuat pelanggan yang menggunakan jasa PT. Premium Clara Anindia menjadi puas. Skripsi ini membahas tentang Efektivitas Komunikasi Interpersonal PT. Premium Clara Anindia Dalam Melayani Penumpang. Adapun konsep yang digunakan dalam penelitian ini adalah konsep komunikasi efektif. Penelitian ini mengunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara, dokumentasi dan observasi. Sumber data menggunakan data primer dan data sekunder. Teknik analisis data dengan reduksi data, penyajian data dan penarik kesimpulan. Adapun kesimpulan dari skripsi ini yaitu komunikasi efektif pada proses pelayanan menjadi mudah. Komunikasi efektif ini juga sudah disampaikan dengan baik dan penumpang merasan nyaman dan menjadi langganan di PT. Premium Clara Anindia. Terdapat beberapa hambatan dalam melakukan komunikasi efektif yaitu hambatan teknis dan hambatan psikologi. Hambatan teknis yang berupa alat komunikasi sedangkan hambatan psikologi yaitu gangguan emosi penumpang Ketika keinginannya tidak dapat terpenuhi.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

09-07-2023

How to Cite

Diva Syalsabila, Kamaruddin, Ainol Mardhiah, & Muchlis. (2023). Efektivitas Komunikasi Interpersonal PT. Premium Clara Anindia Dalam Melayani Penumpang. Cendekia : Jurnal Hukum, Sosial Dan Humaniora, 1(3), 259–268. https://doi.org/10.5281/zenodo.8115996